JAKARTA-Anak-anak biasanya suka menyantap camilan-camilan manis seperti cokelat, dan sejenisnya.
Dampaknya, bila dikonsumsi berlebihan, tidak hanya menimbulkan obesitas, tapi juga masalah pencernaan.
Hal itu diungkapkan dokter gizi, Marya Haryono di peluncuran Heavenly Blush Yogurt, Jakarta, Rabu (27/11).
Untuk itu Marya menyarankan orangtua untuk tidak membiasakan anaknya menyantap camilan-camilan manis yang bisa berdampak buruk bagi kesehatan bila dikonsumsi terlalu banyak.
Jika dibiasakan, anak juga akan suka dengan manisnya buah, ujar dr Marya.