JAKARTA- Berkegiatan di alam atau setidaknya berada di alam, bagus untuk kesehatan fisik dan mental.
Berdasarkan studi yang dilansirHealthline, Selasa (25/06), para peneliti melakukan survei lebih dari 19.000 orang di Inggris tentang waktu rekreasi yang mereka habiskan di alam selama seminggu terakhir.
Temuannya, orang-orang yang menghabiskan setidaknya 120 menit seminggu di alam meningkat kesehatan mental dan fisiknya, ketimbang mereka yang tidak melakukannya.
Menurut mereka, temuan ini hanyalah langkah pertama agar orang menyisihkan waktu setiap minggu berada di alam terbuka.
Penelitian lain memperlihatkan, orang-orang yang berolahraga selama lima menit di alammengalami peningkatan suasana hati dan penghargaan atas diri sendiri.