Waspadai Bakteri Mematikan pada Spons Kecantikan

Ragam bakteri bisa menyebabkan penyakit mulai dari infeksi kulit hingga keracunan.
Jumat, 20 Des 2019 20:09 WIB Author - Fathor Rasi

JAKARTA-Hasil penelitianDr Amreen Bashir dan Profesor Peter Lambert dari Aston Universitys School of Life and Health Sciences mengungkapkan, produk make-up yang digunakan setiap hari oleh jutaan manusia bisa terkontaminasi oleh bakteri mematikan.

Bakteri tersebut seperti E.coli dan Staphylococci, karena sebagian besar tidak dibersihkan dan digunakan jauh melampaui tanggal kedaluwarsa.

Ragam bakteri itu bisa menyebabkan penyakit mulai dari infeksi kulit hingga keracunan, jika digunakan di dekat mata, mulut atau luka.

Bakteri berbahaya tersebut dengan mudah ditemukan pada sembilan dari sepuluh produk make-up.

Risiko tersebut diperbesar pada orang dengan sistem kekebalan yang lebih rentan tertular infeksi dari bakteri oportunistik.

Baca juga :