Ngawi-Hingga masa penyerahan laporan ditutup, hanya Partai Garuda yang tidak menyerahkan laporan penerimaan sumbangan dana kampanye (LPSDK) ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) Ngawi, Jawa Timur.
Sementara 15 partai politik (parpol) peserta Pemilu tahun 2019 lainnya dinyatakan sudah.
Sesuai pendataan, sebanyak 15 parpol dan dua tim pemenangan calon presiden sudah menyerahkan LPSDK. Namun, sebagian tidak mencantumkan nominalnya, ujar Prima di Ngawi, Jumat (04/01/19).
Di samping Partai Garuda yang tidak melaporkan LPSDK, parpol lain yang menyerahkan LPSDK namun tidak mencantumkan nominalnya adalah, Partai Keadilan dan Persatuan Indonesia (PKPI), Partai Solidaritas Indonesia (PSI), dan Partai Bulan Bintang (PBB).
Kalau kosong atau tidak mencantumkan nominal, bisa diartikan tidak ada sumbangan dana kampanye, ucapnya.