Ambles, Jalan Nasional di Jember Mendesak Diperbaiki

Kondisi jalan nasional di depan pertokoan Jompo bahayakan pelintas.
Kamis, 31 Okt 2019 11:50 WIB Author - Fathor Rasi

JEMBER-Jalan nasional berlokasi di depan pertokoan Jompo Kota Jember, Jawa Timur, mendesak diperbaiki. Pasalnya jalan tersebut sudah ambles 2,06 cm.

Pengukuran terakhir jalan sudah ambles 2,06 cm untuk arah vertikal dan 2,8 cm untuk kearah horizontal, ujar Anggota DPRD Jatim, M Satib, Kamis (31/10)

Saat meninjau ke lokasi, Satib mendapati kondisi jalan tersebut membahayakan pelintas.

Menurutnya, tindakan komperhensif perlu dilakukan dengan segera melakukan perbaikan menyusul kondisi ruko maupun jalan sangat membahayakan keselamatan masyarakat pengguna jalan maupun penghuni ruko.

Jangan sampai ada keterlambatan penangananya dan berimbas timbulnya korban kecelakaan dari masyarakat, katanya.

Baca juga :