Kediri-Sekitar lima puluh rumah terendam banjir akibat jebolnya tanggul sungai di Dusun Tlanak, Desa Ngampel, Kabupaten Kediri.
Dari sungai sekunder Mejono Bangi dan tanggul jebol di sungai sekunder mojolegi sepanjang 15 meter, tinggi 1 meter. Tanggul jebol itu berdampak pada Dusun Tawangrejo dan Dusun Bulurejo, Desa Papar, kata Pelaksana Tugas Kepala BPBD Kabupaten Kediri, Randy Agata di Kediri, Kamis (21/03).
Tingkat ketinggian air yang menggenang rumah warga bervariatif. Di Dusun Tawangrejo misalnya ketinggian air antara 20 centimeter sampai 40 centimeter.
Sementara ketinggian air di Dusun Bulurejo ujung sebelah timur 20 cm pada ujung sebelah barat mencapai 80 cm.
Jumlah rumah warga yang terendam, sambung dia, cukup banyak.