Diduga Melanggar Kode Etik, Ketua PPK di Sampang Pasrah

Pihak teradu Moh Fauzi membenarkan postingan foto dirinya bersama dua orang caleg menggunakan atribut parpol.
Sabtu, 13 Apr 2019 09:31 WIB Author - Fathor Rasi

Sampang-Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Sampang, Madura, Jawa Timur menindaklanjuti laporan indikasi keterlibatan Ketua Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Karang Penang, Sampang, Moh Fauzi di partai politik.

Fauzi disebut memakai jaket atribut PKB dan berpose bersama dua orang calon anggota legislatif. Kemudian, foto tersebut diunggah di akun facebook miliknya.

Untuk itu KPU Sampang menggelar sidang kode etik terhadap Fauzi atas dugaan pelanggaran penyelenggara pemilu, di kantor KPU setempat, Jumat (13/04).

Dalam sidang tersebut agendanya adalah pemeriksaan pengaduan pelanggaran kode etik serta mendengarkan keterangan pihak pelapor dan teradu maupun saksi. Tapi saksi pelapor tidak bisa hadir dan baru bisa hadir Sabtu (13/04).

Pihak pelapor, Abdul Basid mengatakan laporan dugaan pelanggaran kode etik disampaikan ke Dewan Kehormatan Penyelenggara Pemilu (DKPP).

Baca juga :