DPRD Sorot Rendahnya Serapan Anggaran OPD Blitar

DPRD Blitar menyayangkan rendahnya serapan anggaran.
Rabu, 31 Jul 2019 19:49 WIB Author - Fathor Rasi

BLITAR-Dalam Rapat Paripurna Pandangan Fraksi tentang Ranperda APBD-P 2019, DPRD Blitar menyarankan meningkatnya belanja daerah Pemkab Blitar perlu diimbangi dengan peningkatan pendapatan daerah dengan memaksimalkan Badan Usaha Milik Daerah (BUMD).

Apalagi, BUMD yang ditangani Pemkab Blitar saat ini dinilai belum maksimal berkontribusi pada pendapatan asli daerah (PAD).

Tinggal bagaimana kemauan Pemkab Blitar memberdayakan BUMD-nya. Padahal potensi BUMD ini besar dan bisa digali PADnya dengan sistem bagi hasil misalnya, ujar Ketua DPRD Kabupaten Blitar, Suwito Saren Satoto, Rabu (31/07).

Hal lain yang disorot DPRD adalah rendahnya serapan anggaran Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Pemkab Blitar.

Pasalnya, pada tahun anggaran sebelumnya, Silpa (Sisa Lebih Anggaran Tahun Berkenaan) Rp 277 miliar.

Baca juga :