Surabaya-Realisasi proyek transportasi modern Lintas Rel Terpadu (LRT)menunggu keputusan pemerintah pusat.
Pihak Dinas Perhubungan (Dishub) Jatim mengaku telah melakukan rapat dengan berbagai pihak, khususnya Direktorat Jenderal Perkeretaapian.
Dishub berharap waktu dekat segera dihelat rapat untuk membahas pembangunan LRT ini.
Kalau kita secepat mungkin direspon, namun tergantung pemerintah yang ngasih kebijakan, kata kepala Dinas Perhubungan Jatim, Fattah Jasin, Senin (25/3/2019).
Dia menambahkan, sejumlah rapat koordinasi telah digelar untuk mematangkan mega proyek bernilai fantastis Rp7 triliun hingga Rp 8 triliun tersebut.