Pasuruan-Sejumlah pedagang Pasar Gempol, Pasuruan Jawa Timur mengeluhkan sepinya pembeli semenjak dibuka usai direnovasi sekitar dua tahun yang lalu.
Salah satu pedagang, Yulia mengatakan sepinya pembeli ini terjadi pada saat siang dan juga sore hari.
Kalau pagi hari masih ada yang beli, tetapi sedikit. Tidak tentu setiap harinya, kata pedagang kebutuhan bahan pokok di lokasi, Kamis (14/03).
Ia mengaku, kondisi ini berbeda dengan perdagangan di pasar sebelum dilakukan renovasi, dimana denyut nadi perekonomian bisa berjalan dengan lancar.
Kami berharap, para pembeli bisa kembali datang untuk berbelanja bahan-bahan kebutuhan pokok mereka, ucapnya.