BONDOWOSO-SMP Negeri 1 Bondowoso, Jawa Timur, diizinkan membawa gadget ke dalam kelas penyusul diterapkannya pendidikan berbasis IT di sekolah tersebut.
Izin penggunaan gadget tersebut untuk mencari informasi dan materi pendidikan dengan aplikasi yang sudah disiapkan sekolah.
Kepala sekolahnya sudah menyampaikan ke kami, bahwa ini dalam rangka meningkatkan nilai UN. Karena materi ujian sekarang sudah bukan sekedar menghafal, kata Kasi Kurikulum Pendidikan Dasar Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Bondowoso, Maruwan, Jumat (06/12).
Dijelaskan Maruwan, dalam aplikasi terdapat berbagai materi ujian yang dibutuhkan para siswa, selain memang tuntutan jaman, dan untuk penilaian ujian.
Ke depan, sambung Maruwan, sumber informasi tidak hanya tergantung pada guru namun sumber belajar bisa berasal dari perkembangan teknologi informasi.