SURABAYA-Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa mengingatkan pemudik yang terlanjur tiba ke wilayahnya untuk segara melapor ke perangkat desa atau kampung setempat.
Dengan begitu tercatat mobilitas warganya, selain juga untuk kepentingan tracing (pelacakan) COVID-19 yang lebih cepat dan mudah, katanya kepada wartawan di Gedung Negara Grahadi di Surabaya, Rabu pagi (01/04).
Khofifah menuturkan bahwa pihaknya telah mengingatkan bupati dan wali kota melalui rapat koordinasi virtual beberapa kali selama sepekan ini dengan bahasan fokus mengantisipasi para pemudik yang kemungkinan terpapar COVID-19.
Melalui rapat tersebut ditekankan agar pemudik harus melapor ke RT, RW dan kepala desa atau lurah di wilayahnya masing-masing.
Koordinasi yang intensif ini mudah-mudahan dapat mempercepat langkah-langkah pencegahan penyebaran COVID-19 yang lebih efektif, katanya.