SURABAYA-DPP PDIP melalui Konferensi Daerah (Konferda) V DPD PDIP Jawa Timur, di Surabaya, Rabu (24/07), menunjukKusnadi kembali memimpin PDIP Jatim periode 2019-2024.
Ini suatu kepercayaan dari partai dan ketua umum bahwa kami diberi tugas lagi, ujar Wakil Ketua DPRD Jawa Timur itu ditemui usai Konferda V di Surabaya.
Konferda juga memutuskan Sri Untari Bisowarno sebagai sekretaris dan Wara Sundari Renny Pramana sebagai bendahara.
Hasil tersebut tertuang pada surat DPP PDIP Nomor 5473/IN/DPP/VII/2019 yang ditandatangani Ketua Umum Megawati Soekarnoputri dan Sekretaris Jenderal Hasto Kristiyanto.