MAGETAN-Para pedagang ikan di Magetan mengeluhkan langkanya stok berbagai jenis ikan laut di pasar tradisional wilayah Kabupaten Magetan, Jawa Timur, sejak sepekan terakhir akibat minimnya pasokan dari daerah penghasil.
Salah satu pedagang ikan laut di Pasar Sayur Magetan, Sunarti mengatakan, akibat stok yang langka, pihaknya tidak dapat melakukan transaksi dengan maksimal.
Banyak pembeli yang kecewa karena stok yang dicari tidak ada. Sejak tiga hari terakhir tidak ada pasokan dari daerah penghasil ikan seperti Tuban, Lamongan, dan Pacitan, ujar dia di Magetan, Rabu (15/01).
Menurut dia, minimnya pasokan ikan laut ke daerah Magetan disebabkan cuaca buruk dan gelombang tinggi sehingga nelayan di daerah penghasil tidak melaut.
Selain pasokan yang sangat minim, kata Sunarti, harga ikan laut di tingkat nelayan juga naik. Karena itu, pihaknya juga terpaksa menaikkan harga jual untuk mendapat keuntungan.