BANGAKALAN-Kapolres Bangkalan, Madura, Jawa Timur (Jatim), AKBPBoby Paludin Tambunan menanggapi beredarnya surat terbuka yang ditujukan ke Kapolda Jatim terkait maraknya begal di kawasan a Universitas Trunojoyo Madura (UTM).
Surat yang beredar viral di media sosial tesebut ditulis seseorang yang mengaku mahasiswa UTM.
Kapolres Bangkalan kemudian membeberkan trenpenurunan kasus begal selama kurun 5 tahun terakhir di wilayahnya.
Tahun 2017, sambung Kapolres, ada sebanyak 10 kasus, 2018 4 kasus, dan tahun 2019 ini hanya 2 kasus yang terjadi pada bulan ini, Juni.
Itupun ini masih dalam proses pengungkapan, artinya kami sudah melakukan langkah langkah, upaya- upaya didalam menangani begal dan ini sudah berhasil karena sudah terjadi frame penurunan angka begal, ungkapnya melansir kabardaerah.com, Sabtu (29/06).