Jember - Ribuan guru tidak tetap (GTT) dan pegawai tidak tetap (PTT) menagih janji Bupati Jember Faida untuk merealisasikan honor yang dijanjikan.
Ribuan guru dan tenaga honorer tersebut melakukan longmarchdari gedung DPRD Jember menuju ke Kantor Pemkab Jember dengan pengawalan dari aparat kepolisian setempat.
Kami minta Bupati Jember mewujudkan janjinya untuk merealisasikan honor Rp1,4 juta untuk GTT-PTT Jember atau sesuai dengan UMK sekitar Rp2 juta, kata Ketua Asosiasi GTT-PTT PGRI Jember Ali Zamil saat berorasi di halaman Kantor Pemkab Jember, Senin (26/11).
Ali menambahkan ada 13 tuntutan GTT dan PTT yang dilayangkan kepada Pemkab dan DPRD Jember terkait peningkatan kesejahteraan, kejelasan SK Bupati Jember dan penghentian diskriminasi, serta kriminalisasi.
Guru honorer, lanjut dia, juga meminta dikembalikan ke tempat sekolahnya dan memenuhi rasa keadilan semua GTT dan PTT tanpa membedakan ijazah, masa kerja dan usia untuk mendapatkan SK Bupati.