PONOROGO-Sisa lebih penggunaan anggaran (Silpa) APBD 2018, Ponororgo, Jawa Timur mencapai Rp 132 miliar lebih.
Angka silpa 2018 tersebut meningkat signifikan dibanding silpa tahun 2017 yaitu sekitar Rp 45 miliar.
Menanggapi hal itu, Bupati Ponorogo Ipong Muchlissoni menyatakan tak risau karena menunjukkan adanya efisiensi.
Rp132 miliar itu silpa efisiensi. Misal ada proyek senilai Rp 200 miliar tapi bisa dikerjakan dengan Rp 180 miliar, maka ini adalah efisiensi, bukan tidak terserap, kata Bupati Ipong kepada wartawan usai Rapat Paripurna di gedungDPRD Ponorogo, Selasa (11/06).
Bupati tidak mempersoalkan adanya silpa tersebut sebab yang ditekankan peningkatkan kinerja dan bukan menghabiskan uang.