Jember-Keributan yang berujungaksi kekerasan terjadi saat rekapitulasi penghitungan suara pemilu yang digelar Komisi Pemilihan Umum Jember, Jawa Timur.
Staf Bawaslu M. Syaiful Rahman dihajar pria berbaju staf KPU Jember dan staf Bawaslu yang lain saat rapat pleno terbuka di Hotel Aston Jember, Jawa Timur, Selasa (01/02).
Staf kami Syaiful Rahman kena pukul oleh salah seorang pria yang mengenakan baju staf KPU Jember dan staf Bawaslu yang lain bernama Gesang terjatuh karena ada aksi dorong saat itu, ujarDevi Aulia Rahim, anggota Bawaslu Jember.
Kejadian itu bermula saat staf Bawaslu Syaiful tidak diizinkan masuk ke ruangan rekapitulasi suara gara-gara tanda pengenal masuk yang digunakan adalah ID Card pemantau pemilu KPU Jember.
ID tersebut kemudian diminta oleh staf KPU dan dirobek hingga terjadi keributan.