MADIUN-Ratusan jamaah calon haji (calhaj) asal Kota Madiun, Jawa Timur,dijadwalkan berangkat ke Tanah Suci Mekah pada awal Juli mendatang.
Untuk itu, Wali Kota Madiun, Maidi meminta calhaj mendoakan untuk kemajuan Kota Madiun serta para pemimpinnya dalam menjalankan tugas.
Saya titip doa untuk kemajuan Kota Madiun, untuk masyarakat Kota Madiun, dan seluruh pejabat Kota Madiun agar dapat melaksanakan tugas dengan amanah. Saya titip pesan untuk terus didoakan dari sana nanti, ujarnya di Madiun, Selasa (25/06).
Menurut dia, Kota Madiun sudah berusia 101 tahun dan telah banyak capaian yang diraih. Hal itu tidak lepas dari doa semua pihak.
Terkait musim haji tahun 2019, persiapan terus dilakukan, baik dari pihak calon haji, Kementerian Agama, maupun pemerintah daerah setempat.