Waspadai Hujan Deras dan Angin Kencang di Ngawi

Hindari berlindung di bawah pohon besar saat terjadi hujan deras
Kamis, 21 Nov 2019 14:51 WIB Author - Fathor Rasi

SIDOARJO-Wilayah Kabupaten Ngawi, Jawa Timur, berpotensi terjadi hujan deras disertai dengan angin kencang pada siang dan sore hari.

Hal itu diungkapkan Kasi Data dan Informasi Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Juanda, Sidoarjo, Teguh Tri Susanto di Sidoarjo.

Kemudian bisa meluas ke Kabupaten Bojonegoro, dan juga Kabupaten Magetan, katanya, Kamis (21/11)

Sementara untuk prakiraan cuaca wilayah Jawa Timur dan sekitarnya hari ini, jelas Teguh, secara umum pada pagi hari akan cerah berawan. Kemudian pada siang dan sore hari akan berawan dan juga hujan sedang dengan sifat lokal.

Sedangkan di malam hari, kata dia, diperkirakan akan cerah berawan dan juga hujan lokal serta dini hari akan berkabut.

Baca juga :