MOJOKERTO-Memasuki hari ketiga kebakaran di lereng Gunung Wilerang, Mojokerto, Jawa Timur, ada sekitar 150 hektare hutan terbakar.
Kebakaran hutan (karhut) Gunung Wilerang tersebut berlangsung sejak Minggu (29/09) dan titik api belum bisa dipadamkan hingga hari ini, Kamis (03/10).
BACA JUGA: Karhutla Gunung Welirang Hanguskan 100 Hektare Lebih
Angin kencang musim kamarau mempersulit pemadaman titik api di Blok Plorotan Desa Cembor, Kecamatan Pacet.
Kita khawatirkan merambah ke lokasi wisata dan pemukiman warga. Sebab api merembet ke arah sana, kata Kepala UPT Tahura R Suryo Ahmad Wahyudi.