Pertamina: Informasi Kenaikan Harga BBM Hoaks!

Disebutkan harga premiun Rp9.500, pertalite Rp11.000, dan pertamax Rp14.000.
Jumat, 30 Agst 2019 07:46 WIB Author - Fathor Rasi

JAKARTA-Beredarnya informasi kenaikan harga bahan bakar minyak (BBM) di media sosial dan aplikasi chatting adalah berita bohong atau hoaks.

Informasi hoaks dengan judul sekilas info disebutkan premium akan menjadi Rp9.500, pertalite Rp11.000, dan pertamax Rp14.000, bio solar Rp8.250 dan Dedlite Rp13.000.

Pertamina menegaskan bahwa informasi kenaikan harga BBM pada pukul 24.00 Jumat, 30 Agustus 2019 adalah tidak benar atau hoaks, kata VP Corporate Communication Pertamina Fajriah Usmah di Jakarta, Kamis (30/08).

Fajriah menambahkan, setiap kebijakan penyesuaian harga BBM diumumkan melalui laman resmi www.pertamina.com.

PT Pertamina (Persero) biasanya akan melaporkan setiap perubahan harga BBM kepada pemerintah melalui Menteri ESDM, sesuai dengan Peraturan Menteri ESDM Nomor 34/2018 tentang perhitungan harga jual eceran BBM. (Ant)

Baca juga :