SURABAYA-Komisi Pemilihan Umum (KPU) Jawa Timur akhirnya merampungkan rekapitulasi Pilpres 2019, Sabtu (11/05).
Hasilnya, capres dan cawapres nomor 01 Joko Widodo-Maruf Amin mengungguli pasangan capres dan cawapres nomor 02 Prabowo Subianto-Sandiaga Salahuddin Uno.
Pasangan Nomor Urut 01 unggul dibandingkan Pasangan Nomor Urut 02, kata Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Jawa Timur Choirul Anam di sela rapat pleno di Hotel Singgasana Surabaya, Sabtu (11/05) pagi.
Dari total 30.912.994 orang yang termasuk dalam daftar pemilih tetap (DPT), pada pilpres yang pelaksanaannya pada tanggal 17 April 2019 tercatat 25.511.194 orang menggunakan hak pilihnya.
Choirul menyebutkan suara sah mencapai 24.672.915 suara, sedangkan tidak sah sebanyak 838.326 suara.