JAKARTA - Tim Kampanye Nasional (TKN) Joko Widodo (Jokowi)-Maruf Amin menguak fakta dibalik terbitnya tabloid hoaks Obor Rakyat pada Pilpres 2014.
Anggota Dewan Penasihat TKN Romahurmuziy (Romi) mengatakan, tim resmi Prabowo Subianto-Hatta Rajasa disodorkan contoh tabloid Obor Rakyat yang akan diproduksi dan diminta untuk mengoreksi isi tabloid tersebut. Diketahui, saat itu Romi merupakan Ketua Divisi strategi tim kampanye Prabowo-Hatta.
Obor Rakyat itu dibuat simpatisan. Saya di tim resmi Pak Prabowo pada waktu itu. Saya pastikan itu bukan diproduksi tim resmi, kata Romi di Jakarta, Sabtu (15/12).
Kami disodorkan dummy tabloid itu dan diminta koreksi bagaimana menurut tim kampanye. Saya waktu itu katakan tidak ikut-ikut karena ini hoaks dan kalau kalah akan menjadi masalah, ungkapnya.
Ketua Umum (Ketum) Partai Persatuan Pembangunan (PPP) itu menekankan, Tabloid Obor Rakyat benar-benar dibuat oleh lawan politik Jokowi pada saat itu, dan isinya seluruhnya isu yang dibuat sesuai pesanan.