Malang - Dalam kunjungannya ke Kota Malang, Jawa Timur, calon wakil presiden no urut 02 Sandiaga Salahuddin Uno menyoroti tingginya angka pengangguran terbuka di Kota Malang yang mencapai 7,22 % dari total penduduk.
Ia mengatakan, tingkat pengangguran terbuka yang cukup tinggi di Malang tersebut mayoritas diisi oleh anak-anak muda, yang seharusnya menjadi motor penggerak perekonomian.
Ini merupakan pekerjaan rumah besar untuk kami. Harus dihadirkan geliat ekonomi dan pelatihan pendampingan supaya anak-anak muda yang masuk dalam kategori menganggur ini mendapatkan solusi, katanya di Kota Malang, Jumat (23/11).
Sandiaga menambahkan, salah satu potensi dari sektor ekonomi yang bisa dikembangkan untuk mengurangi jumlah pengangguran terbuka di Malang tersebut adalahdengan memberikan pembinaan untuk melahirkan wirausaha-wirausaha baru.
Jika dikelola dengan baik maka usaha mikro kecil menengah bisa menjadi potensi luar biasa, katanya.