Visi Ekonomi dan Kesejahteraan Sosial Jokowi

Jokowi ingin terus menciptakan berbagai titik pertumbuhan ekonomi baru.
Sabtu, 13 Apr 2019 21:01 WIB Author - Fathor Rasi

Jakarta-Calon presiden nomor urut 01, Joko Widodo (Jokowi) menyampaikan visi misi ekonomidi panggung debat pilpres kelima.

Jokowi menyatakan ingin terus menciptakan berbagai titik pertumbuhan ekonomi baru sebagai upaya untuk memeratakan keadilan di Tanah Air.

Kami ingin titik pertumbuhan ekonomi baru, baik berupa kawasan industri kecil maupun kawasan ekonomi khusus, kata Joko Widodo dalam penyampaian visi misi debat capres kelima di Hotel Sultan, Jakarta, Sabtu (13/04).

Jokowi mencontohkan kawasan ekonomi khusus pariwisata yang dinilai dapat berimbas kepada berbagai barang kerajinan yang dihasilkan oleh desa sehingga pihaknya juga bertekad memperjuangkan kemandirian ekonomi desa.

Di panggung debat itu, Jokowi memaparkan visinya dalam menangani masalah kesejahteraan sosial di Tanah Air melalui tiga kartu sakti.

Baca juga :