Apa Kabar Program Bantuan Seragam Gratis?

Apa Kabar Program Bantuan Seragam Gratis? Gubernur Khofifah Indra Parawansa saat menggelar rapat di kantornya/Foto: Humasprovjatim.

SURABAYA-Hingga saat ini belum ada kejelasan soal pemenang proyek lelang seragam gratis bagi SMA/SMK di Jawa Timur.

Data Layanan Pengadaan Secara Elektronik dengan ID tender nomor ‪16387015‬ menyebut pengadaan kain seragam SMA/SMK Negeri maupun swasta dibatalkan dengan alasan tidak ada peserta tender yang lulus evaluasi.

Menanggapi hal itu, Anggota DPRD Jatim dari Fraksi Demokrat, Hartoyo meminta Pemprov Jatim agar mengkaji ulang proses lelang seragam tersebut.

“Sebenarnya tahun sebelumnya juga sempat mengalami keterlambatan pembagian seragam gratis. Maka dari itu kami berharap agar tahun depan hal ini tidak terulang kembali,” ujar Hartoyo belum lama ini.

BACA JUGA:

Seragam Gratis Tak Kunjung Dibagi, DPRD Telusuri

Pembagian Seragam Gratis di Jatim Kok Molor?

Molor, Program Seragam Gratis Akan 'Direview'

Hartoyo sangat setuju jika program ini batal dan dialihkan ke program lainnya karena bisa mendukung program pendidikan gratis berkualitas (tistas), sehingga nantinya banyak anak-anak yang tidak putus sekolah.

Dia menyarankan agar anggaran tersebut dibagikan lagi kepada siswa untuk keperluan lain. Pasalnya, banyak siswa yang sudah membeli seragam sendiri.

“Tahun sebelumnya juga sempat mengalami keterlambatan pembagian seragam gratis. Maka dari itu kami berharap agar tahun depan hal ini tidak terulang kembali,” katanya.

Menurutnya ini bisa mendukung program pendidikan gratis berkualitas (tistas) yang diusulkan Gubernur Jatim Khofifah, sehingga nantinya banyak anak-anak yang tidak putus sekolah. (Kominfo)