CFN Malam Tahun Baru di Madiun, Polisi Rekayasa Lalin
Madiun- Polisi akan melakukan rekayasa lalu lintas selama kegiatan car free night (CFN) pada malam tahun baru 2019, mulai Senin pukul 15.00 WIB sampai Selasa (1/1/2019) pukul 02.00 WIB.
Rekayasa lalin tersebut akan dilakukan dari berbagai arah mulai dari arah Jiwan, Nglames, dan Te'an. Khusus untuk jalur di Jl. Panglima Sudirman polisi akan melakukan rekayasa contra flow tepatnya di Pasar Besar Madiun.
"Selain menyiapkan kantong-kantong parkir. Kami juga menyiapkan rekayasa arus lalu lintas di sejumlah titik," kata Kasatlantas Polres Madiun Kota, AKP Affan Priyo Wicaksono, Kamis (27/12)
Menyambut CFN yang digelar mulai perempatan Gereja Santo Cornelius ke selatan hingga perempatan tugu dan di Alun-alun Kota Madiun tersebut, polisi telah menyiapkan sejumlah lokasi untuk menampung kendaraan masyarakat, diantaranya di kantong parkir di Jl. Pahlawan yaitu ada di Jl. Kalimantan, Jl. Sumatera, dan Jl. Perintis Kota Madiun.
"Kami juga menyiapkan rekayasa arus lalu lintas di sejumlah titik," ujarnya.
Selain itu, Polres Madiun berencana akan memasang papan imbauan di sejumlah titik agara pengendara tidak terjebak macet.