CFN, Sejumlah Ruas Jalan di Madiun Ditutup
MADIUN-Pemkot Madiun menggelar kegiatan "Car Free Night" (CFN), Rabu (31/12) malam, menyambut pergantian tahun merayakan tahun 2019-2020.
CFN malam tahun baru yang biasanya terpusat di di Alun-Alun Kota Madiun dan sepanjang Jalan Pahlawan, akan diperluas hingga ke Taman Lalu Lintas Bantaran Kali Madiun.
"Lokasi yang menjadi tempat CFN akan steril dari kendaraan bermotor. Pengalihan arus lalu lintas akan diberlakukan saat CFN di tiga lokasi tersebut," ujar Kepala Satuan Lalu Lintas Polres Madiun Kota, AKP Budi Cahyono, Senin (31/12).
Pengalihan arus lalu lintas tersebut, kata Budi, untuk menghindari kemacetan di Kota Madiun.
Untuk itu dia meminta pengendara yang hanya melintas diimbau tidak melewati jalan-jalan tengah Kota Madiun. Hal itu karena sebagian jalan tengah kota akan ditutup.
Adapun, sejumlah jalan yang akan ditutup untuk mendukung acara tersebut antara lain, Jalan Pahlawan mulai dari Balai Kota Madiun hingga persimpangan tugu.
Kemudian Jalan Semeru, Jalan Panglima Sudirman sekitar kawasan alun-alun, hingga Jalan Alun-Alun Timur.
Kemudian, jalan-jalan di sekitar lokasi CFN akan dijadikan kantong parkir. Di antaranya, Jalan Kolonel Marhadi, Sulawesi, Kalimantan, Perintis Kemerdekaan, dan, Jalan Merapi.
Diperkirakan, kegiatan tersebut akan diikuti ribuan warga. Tidak hanya dari Kota Madiun saja, namun juga daerah lain di sekitarnya, seperti Magetan, Ngawi, Ponorogo, dan Kabupaten Madiun.
Untuk menjaga keamanan dan ketertiban, aparat yang diterjunkan berasal dari gabungan TNI, Polri, dan pemerintah kota.
Seperti diketahui, CFN merupakan agenda rutin yang digelar Pemkot Madiun bersama Polres Madiun Kota sebagai bentuk perayaan positif saat pergantian tahun baru. Kegiatan CFN pertama kali digelar pada tahun 2015 saat merayakan pergantian Tahun Baru 2016.
Adapun kegiatan CFN tersebut digagas dengan tujuan untuk menciptakan keamanan, ketertiban, dan kelancaran lalu lintas saat perayaan pergantian tahun baru.
Kegiatan CFN Kota Madiun diramaikan dengan ragam kegiatan, mulai dari hiburan seni, pesta kembang api, kuliner, pameran, hingga atraksi dari berbagai komunitas. (Ant)