Depresi Kalah 'Nyaleg'? Datangi RS Ini
Jombang-Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Jombang, Jawa Timur, menyiapkan ruangan perawatan khusus untuk calon legislatif (caleg) depresi yang keok alias kalah Pileg 2019 mendatang.
Layanan untuk pasien caleg depresi ini bukan yang pertama. Pada Pemilu 2014 lalu, RSUD tersebut juga menangani sejumlah caleg depresi karena kalah.
“Kita menerima pasien caleg depresi waktu itu. Diagnosa nya hanya neurosis dan psikosomatis tidak sampai psikotik dan hanya rawat jalan saja,” kata Direktur RSUD Jombang dr Pudji Umbaran, Kamis (14/03).
Manajemen RSUD Jombang, kata dia, menyiapkan sarana prasarana berupa ruangan khusus di Paviliun Mawar, ruang isolasi, termasuk obat-obatan pendukung serta tenaga spesialis kesehatan jiwa.
“Kami siapkan obat-obatan, sejumlah perawat serta ruangan isolasi yang bersih dan nyaman. Termasuk 0bat-obatan pendukung untuk menangani pasien," jelasnya.
Namun, sambung Pudji, pelayanan kejiwaan RSUD Jombang ini masih terbatas. Untuk itu pihak RS melakukan kerjasama dengan Rumah Sakit Menur Surabaya.