Gereja di Surabaya Siapkan Ruang Ibadah bagi Aparat Muslim
SURABAYA-Gereja Katolik Hati Kudus Yesus, Surabaya, Jawa Timur, memberikan fasilitas ruang ibadah bagi petugas kepolisian dan TNI beragama Islam yang berjaga di gereja tersebut.
Gubernur Khofifah Indar Parawansa pun berterimakasih dan mengapresiasi hal tersebut.
“Nah, pada posisi ketika kami hadir, luar biasa, kami diberikan tempat untuk menjalankan salat magrib di sini,” ucapnya saat memantau pelaksanaan misa Natal di Gereja tersebut, didampingi Kapolda Jatim Irjen Luki Hermawan, Pangdam V/Brawijaya Mayjen TNI R Wisnoe Prasetja Boedi, Ketua DPRD Jatim Kusnadi dan Ketua MUI Jatim KH Abdusshomad Buchori, Selasa (24/12).
Menurutnya, persaudaraan yang dibangun antarsesama menjadi bagian penting untuk bisa menjadi pondasi kebangsaan bisa dirajut.
“Kebersamaan itu harus terus dijaga,” ujar orang nomor satu di Pemprov itu.
Mantan menteri sosial itu juga berterima kasih bahwa interaksi yang pihak Forkopimda Jatim lakukan mendapat respons sangat baik.
Tak hanya itu, Khofifah menyebut dari kebersamaan dan komunikasi yang terjalin muncul persaudaraan dari seluruh warga.
"Oleh karena itu, komunikasi dan interaksi Insya Allah muncul understanding, lalu muncul trust dan respect,” kata gubernur yang juga ketua umum PP Muslimat NU tersebut.
Pada kesempatan sama, Kepala Katedral di Surabaya, Romo Yuvensius Fusi Nusantoro mengatakan pihaknya memang sengaja menyiapkan fasilitas ibadah umat Islam, termasuk seiring dengan tema Natal tahun ini, yakni Umat Nasrani menjadi sahabat bagi seluruh masyarakat.
“Semoga jadi berkat bagi Jatim dan Indonesia. Sehingga Natal jadi berkat bagi semesta, damai di surga, terjadi juga di bumi,” tuturnya. (Ant)