Khofifah Tinjau Arus Mudik Pelabuhan Jangkar
SITUBONDO-Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa berdialog langsung dengan para pemudik di Pelabuhan Feri Jangkar Situbondo, Jawa Timur, Senin (03/06).
Pemudik yang berdialog langsung dengan Khofifah mayoritas perantauan di Pulau Bali yang sedang menunggu keberangkatan kapal feri rute Jangkar ke Pelabuhan Kalianget hari ini, serta sebagian penumpang menunggu jadwal keberangkatan kapal feri rute Jangkar ke Pulau Raas, pada Selasa (04/06) besok.
"Sebelumnya saya ke Pelabuhan Kalianget, Kabupaten Sumenep, Madura, sudah dua kali memantau arus mudik. Dan pada hari ini ke Pelabuhan Jangkar, ternyata penumpang kapal sudah mulai menyusut seiring mendekati Lebaran," ujar Gubernur Khofifah usai meninjau arus mudik Lebaran 2019 di Pelabuhan Jangkar Situbondo.
Peninjauan arus mudik Lebaran, kata Khofifah, untuk memastikan proses mudik Lebaran kali ini dengan seluruh keterpaduan tim bisa dibangun lebih baik dan lebih nyaman dalam melayani pemudik.
"Dengan semakin banyaknya fasilitas mudik gratis, maka akan semakin sedikit pemudik menggunakan sepeda motor, dan dengan berkurangnya pemudik sepeda motor, maka secara otomatis dapat mengurangi angka kecelakaan lalu lintas," ucapnya.
Mantan Menteri Sosial itu juga mengingatkan seluruh sopir-sopir bus baik reguler maupun mudik gratis menjelang arus mudik Lebaran harus sudah dipastikan menjalani tes urine dan hasilnya negatif dari penggunaan narkoba.
"Jadi kami memang ingin memaksimalkan menjaga dengan seluruh lini, dan bahkan sebelumnya Menteri Perhubungan dan Menteri Kesehatan sempat rapat koordinasi di Grahadi serta bersama kepolisian di Jatim, yang artinya kami ingin mensinergikan seluruh elemen yang bisa memaksimalkan pelayanan terbaik kepada masyarakat yang sedang mudik," tutupnya. (Ant)