Poligami, Bupati Bangkalan Didemo Emak-Emak Germawi
BANGKALAN–Massa Gerakan Wanita Anti Poligami (Gerwami) menggeruduk Kantor Bupati Bangkalan, Madura, Jawa Timur, Jumat (02/08), menolak poligami.
Belakangan ini masyarakat Bangkalan dihebohkan oleh beredarnya foto mirip Bupati Bangkalan, R. Abdul Latif Imron, bersama wanita mengenakan gaun mirip penganten.
Selain foto, surat pernyataan bersedia dimadu bertanda tangan istri Bupati Bangkalan Zaenab Zuraidah (34) juga beredar heboh.
Dalam aksinya puluhan emak-emak bermasker tersebut mengancungkan tulisan “Poligami No” dan “Bapak bisa adil dalam harta dan waktu tapi tidak akan dalam hati” sebagai protes terhadap Bupati Bangkalan yang diduga melakukan poligami.
“Kami menolak atas poligami yang dilakukan Bupati, dan kami meminta agar Bupati jujur kepada masyarakat kalau sudah menikah lagi,” pekik Saniyah, seorang perempuan peserta aksi.
Emak-emak tersebut juga menyuarakan dukungan terhadap Zaenab Zuraidah untuk mencabut surat bersedia dipoligami tersebut.
“Kami mendukung istri bupati agar melakukan pencabutan surat persetujuan poligami,” ucap Saniyah mengutip portalmadura.com.
Bahkan, massa Gerwani juga menolak rencana dibuatnya Perda Poligami.