Wow! 721 CPNS di Surabaya Ajukan Sanggahan

Wow! 721 CPNS di Surabaya Ajukan Sanggahan Proses seleksi CPNS/Foto: Setkab

SURABAYA- Sebanyak 721 pelamar Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) tahun 2019 yang tidak tidak lolos seleksi administrasi telah mengajukan sanggahan di Pemkot Surabaya pada 17-19 Desember 2019.

"Kesempatan memberikan sanggahan ini mulai 17-19 Desember 2019 dan saat ini sudah ditutup, makanya sudah diketahui jumlah pelamar TMS yang mengajukan sanggahan," kata Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Kota Surabaya, Mia Shanti Dewi di Surabaya, Jumat (20/12).

Mia menjelaskan, dari 1.923 pelamar CPNS dinyatakan tidak memenuhi syarat tersebut, yang mengajukan sanggahan 721 pelamar.

BKD, lanjut dia, sedang melakukan verifikasi ulang terhadap dokumen 721 pelamar itu. Temuan sementara, banyak yang tetap TMS, namun ada pula yang berubah menjadi memenuhi syarat (MS) karena dimungkinkan ada kesalahan dari verifikator.

"Nah, itulah fungsinya masa sanggah ini, sehingga antara pelamar dan verifikator bisa saling mengoreksi," ujarnya.

Menurut Mia, jawaban terhadap sanggahan yang dilakukan oleh para pelamar TMS itu akan dilaksanakan mulai 17-26 Desember 2019.

Sedangkan penetapan dan pengumuman hasil masa sanggah dilaksanakan pada 26 atau 27 Desember 2019.

"Kita masih menunggu kepastian jadwal dari pusat untuk pengumumannya. Nanti, pengumumannya itu dapat dilihat di laman resmi Pemkot Surabaya surabaya.go.id atau di akun SSCN masing-masing pelamar," ujarnya.

Untuk diketahui jumlah total pelamar yang mengajukan kepada Pemkot Surabaya sebanyak 7.422 pelamar. Dari total itu, sebanyak 5.499 pelamar dinyatakan lolos atau memenuhi syarat (MS) dan sebanyak 1.923 pelamar dinyatakan tidak lolos atau tidak memenuhi syarat (TMS). (Ant)