Besok, Jokowi Akan Resmikan Tol Pandaan-Malang
SURABAYA - Presiden Joko Widodo (Jokowi) dijadwalkan meresmikan ruas Tol Pandaan-Malang, Senin (13/5). Diharapkan memperlancar arus mudik Lebaran di Jawa Timur (Jatim).
"Alhamdulillah, jalan tol sudah jadi semua. Besok, Pak Presiden akan meresmikan Pandaan-Malang. Harus kita syukuri," ujar Menteri Perhubungan, Budi Karya Sumadi, di Gedung Negara Grahadi, Kota Surabaya, Minggu (12/5).
Tol Pandaan-Malang, mengutip detik.com, merupakan seksi I-III dari Pandaan-Singosari sepanjang 31 kilometer. Sedangkan seksi IV-V, dari Singosari-Malang sepanjang 7,48 kilometer, masih tahap konstruksi.
Jalan tol Pandaan-Malang memiliki panjang 38,488 kilometer. Seksi I Pandaan-Purwodadi sepanjang 15,475 kilometer, Seksi II Purwodadi-Lawang 8,05 kilometer, Seksi III Lawang-Singosari 7,10 kilometer, Seksi IV Singosari-Pakis 4,75 kilometer, dan Seksi V Pakis-Malang 3,11 kilometer.
Budi melanjutkan, terkoneksinya seluruh tol trans Jawa pada mudik nanti mendorong pengemudi melaju kencang. Padahal, masih banyak yang mesti dipersiapkan.
"Karenanya, kita minta operator jalan tol, korlantas, Dishub, Dirlantas untuk mewaspadai titik-titik rawan, rambu-rambu, dan membatasi kilometer per jam," pungkas dia.