Siang Nanti, Jokowi-Ma'ruf Amin Dilantik di Parlemen

Siang Nanti, Jokowi-Ma'ruf Amin Dilantik di Parlemen Petugas melakukan gladi bersih pelantikan presiden dan wakil presiden 2019-2024 di Kompleks Parlemen, Jakarta, Sabtu (19/10). (Foto: Antara Foto/Sigid Kurniawan)

JAKARTA - Presiden dan Wakil Presiden terpilih, Joko Widodo-Ma'ruf Amin, akan dilantik di Kompleks Parlemen, Jakarta, Minggu (20/10), pukul 14.30. Diawali Rapat Paripurna MPR, pukul 13.00.

Sejak pukul 13.58 hingga 14.10, para mantan presiden hingga Jokowi hadir. Sepuluh menit berselang, mereka memasuki ruang paripurna.

Paripurna, melansir tempo.co, diawali dengan pembacaan hasil keputusan Komisi Pemilihan Umum (KPU). Dilanjut pengambilan sumpah. MPR kemudian menandatangani berita acara pelantikan dan diserahkan.

Sela penyerahan berita acara, Wakil Presiden 2014-2019, Jusuf Kalla (JK), bergantian tempat duduk dengan Ma'ruf. Sebagai simbol serah terima jabatan. 

Acara berikutnya, Jokowi menyampaikan pidato pertama di periode keduanya. Paripurna diperkirakan rampung pukul 15.45. Usai pembacaan doa dan penutupan oleh Ketua MPR, Bambang Soesatyo.

Sementara, Ditlantas Polda Metro Jaya menutup sejumlah ruas jalan menuju Kompleks Parlemen di Jalan Gatot Subroto, Jakarta. Mengantisipasi kepadatan kendaraan bermotor.

Kendaraan dari Jalan Gatot Subroto menuju parlemen diarahkan ke Jalan Gerbang Pemuda. Sedangkan dari Jalan Gerbang Pemuda menuju Jalan Gatot Subroto, menukil KOMPAS.com, diarahkan ke kolong layang Ladokgi ke Jalan Gerbang Pemuda.

Arus lalu lintas dari tol dalam kota yang hendak keluar di offramp Pulo Dua, diluruskan ke arah Tol Tomang. Pojokan Manggala Wanabakti dari timur ke barat mengarah lampu lalu lintas Slipi dan yang mengarah Stasiun Palmerah ditutup.

Kemudian, arus lalu lintas dari Jalan Palmerah Timur menuju Jalan Gelora, diluruskan ke arah Jalan Tentara Pelajar. Dari Jalan Asia Afrika menuju Jalan Gelora, dibelokkan ke Jalan Gerbang Pemuda. Lalu dari Jalan Gerbang Pemuda menuju Jalan Gelora, dibelokkan ke Jalan Asia Afrika.

Tak sekadar itu. Hari bebas kendaraan bermotor (HBKB) atau car free day (CFD) di Jalan Sudirman dan Jalan MH Thamrin pun ditiadakan. Dalihnya, menghormati pengambilan sumpah jabatan Jokowi-Ma'ruf.