Tarung di Jatim, Belasan Caleg Artis Ini Tumbang
SURABAYA-Jauh sebelum Pemilihan Umum 2019 digelar, sejumlah artis nasional nyaris tiap akhir pekan datang ke Jawa Timur untuk 'bertarung' berebut suara rakyat Jatim.
Berbagai cara ditempuh seperti blusukan ke kampung, keluar masuk pasar, seminar, diskusi, bagi-bagi bunga di jalan maupun di pusat perbelanjaan hingga meluangkan waktunya untuk sekadar foto bersama masyarakat.
Bahkan, sebagian dari mereka mengontrak rumah di dapilnya seperti yang dilakukan Elma Theana, artis caleg asal Partai NasDem yang maju melalui daerah pemilihan Jawa Timur X (Kabupaten Gresik dan Lamongan).
Sayangnya, caleg nomor urut 6 itu gagal mewakili rakyat Gresik dan Lamongan karena hanya meraup 2.822 suara sehingga tak cukup untuk melanggengkan niatnya ke "Senayan".
Melansir Antara, berikut nama-nama artis yang masih belum ditakdirkan melenggang ke Senayan tersebut:
Dapil Jatim I yaitu Kota Surabaya dan Kabupaten Sidoarjo, terdapat sejumlah artis, antara lain:
1. Ahmad Dhani (Partai Gerindra) yang gagal meraih kursi karena mendapat 40.148 suara.
2. Sundari Soekotjo (PKB) dengan raihan 9.754 suara.
3. Andre Hehanusa (PDIP) dengan raihan 26.139 suara.
4. Manohara Odelia (NasDem) raihan 6.865 suara.
Dapil Jatim III (Banyuwangi, Situbondo, Bondowoso), beberapa artis antara lain:
5. Banyu Biru Djarot (putra aktor film Eros Djarot) gagal meraih kursi mewakili PDIP karena hanya memperoleh 55.482 suara
6. Lucky Perdana (Nasdem) mendapat 9.163 suara
7. Yuli Anita KDI mendapat 19.298 suara.
Dapil Jatim IV (Jember dan Lumajang)
8. Emilia Contessa caleg PAN dengan 29.265 suara.
9. Ferlyanto Putra meraih 12.900 suara.
10. Imelda Soraya 4.540 suara.
Dapil Jatim VI (Kota/Kabupaten Blitar, Kota/Kabupaten Kediri dan Tulungagung), ada dua artis, mereka adalag:
11. Venna Melinda asal Partai NasDem 57.060.
12. Ronnie Sianturi asal PDIP juga belum berhasil karena masing-masing mendapatkan suara dan 30.406 suara.
Dapil Jatim VIII (Kota/Kabupaten Mojokerto, Jombang, Nganjuk, Kota/Kabupaten Madiun).
13. Denada caleg PAN dengan 43.573 suara.
14. Ratna Listy asal NasDem yang hanya mendapatkan 2.162 suara.
Dapil Jatim IX (Bojonegoro dan Tuban).
15. Thessa Kaunang asal Partai NasDem gagal karena hanya meraih 1.316 suara
16. Sari Koeswoyo caleg PDIP hanya mendapatakan 14.862 suara. (Ant)